Bahan:
500 ml air
200 g kimchi sawi putih, potong-potong
1/2 sdm cabe bubuk korea (Gochukaru)
1 sdm sambal korea (Gochujang)
10 ekor ikan teri jengki tawar
3 siung bawang putih, cincang
100 g tahu putih, potong-potong
20 g jamur enoki
1/2 butir bawang bombay, iris kasar
50 g lobak, iris tipis
1 batang daun bawang, iris kasar
1/2 sdt gula pasir
Cara membuat:
• Masukkan ikan teri, bawang putih, dan lobak. Masak sekitar 5 menit dalam api sedang.
• Setelah itu masukkan Kimchi yang sudah dipotong-potong.
• Tambahkan bawang bombay, Gochujang, Gochukaru dan gula. Aduk sampai merata.
• Untuk tingkat kepedasan penggunaan sambal dan bubuk cabai bisa dikurang atau ditambah sesuai selera.
• Setelah tercampur rata masukkan jamur enoki (bisa diganti dengan jamur lain). Lalu masukkan tahu. Setelah hampir matang masukkan daun bawang yang sudah dipotong-potong.
• Setelah jamur sudah terlihat layu. Matikan api dan sup siap disantap.
• Sajikan dengan nasi hangat.
Untuk 2 porsi
Foto: iStock
|
Tips:
- Kimchi adalah fermentasi sayuran khas Korea, memakai bubuk cabai merah dan bawang putih. Sayuran seperti sawi putih, lonak, mentimun merupakan jenis sayuran yang umum dibuat kimchi.
- Kimchi kini banyak dijual di pasar swalayan dalam kemasan plastik dengan harga relatif murah.
Punya resep makanan atau minuman favorit keluarga atau andalan Anda? Kirimkan ke redaksi detikfood dengan mengisi form ini. (odi/odi)
Resep Pembaca : Sup Kimchi
Baca Selanjutnya
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Resep Pembaca : Sup Kimchi"
Post a Comment