Di setiap maskapai penerbangan memiliki beragam menu makanan yang berbeda. Namun sayangnya, masih banyak maskapai yang asal-asalan dalam menyiapkan makanan untuk para penumpang.
Lalu di sahur pertama, menu telur ceplok nampaknya jadi salah satu menu favorit yang praktis. Ditambah dengan daun bawang, atau sayuran tumis rasa telur ceplok semakin enak.
Berikut tiga artikel yang paling menarik minat pembaca detikFood kemarin (06/05).
1. Makanan di Pesawat
Foto: Istimewa
|
Pesawat jadi salah satu moda transportasi yang digemari banyak orang. Karena selain cepat, pesawat juga jauh lebih nyaman dibandingkan transportasi umum lainnya. Sehingga tak heran, harga tiket pesawat jauh lebih mahal.
Sayangnya, harga tiket pesawat yang mahal ini tidak sebanding dengan makanan yang disajikan. Masih banyak penumpang yang menemukan makanan dengan bentuk aneh, bahkan hingga kecoa saat mereka makan di pesawat.
Baca Juga: Bayar Tiket Pesawat Mahal, Penumpang Malah Dapat Makanan yang Mengecewakan
2. Kreasi Telur Ceplok
Foto: Instagram
|
Selain mudah untuk dibuat, telur punya banyak manfaat untuk menambah asupan energi saat berpuasa. Nah, banyak cara untuk membuat telur ceplok jadi lebih enak.
Salah satunya dengan menambahkan irisan daun bawang, disajikan dengan sayuran tumis, pakai roti panggang dan keju, hingga dicampur dengan potongan sosis gurih dan irisan cabe merah pedas.
Baca Juga: 10 Ide Bikin Telur Ceplok Enak Untuk Menu Sahur Pertama
3. Seleb Lahap Makanan yang Sama
Foto: Instagram/@kyliejenner
|
Contohnya ada aktor senior Ben Affleck, yang punya kebiasaan mencari donat dari Dunkin Donut setiap harinya. Lalu ada Kylie Jenner yang hobi sarapan dengan telur dan alpukat, hingga model Cindy Crawford yang tidak bisa melewatkan salad dan teh dalam menu makanannya.
Baca Juga: 10 Selebriti Ini Punya Kebiasaan Melahap Makanan yang Sama Tiap Hari (sob/odi)
Makanan Mengecewakan di Pesawat hingga Seleb Hobi Lahap Makanan yang Sama
Baca Selanjutnya
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Makanan Mengecewakan di Pesawat hingga Seleb Hobi Lahap Makanan yang Sama"
Post a Comment