Dilansir dari Soranews24 (7/6) seorang pria membuat video berjudul "Makan Malam Pekerja Kantor Gila" yang merekam aksi konyol. Ia membuat sushi bukan dengan bahan makanan melainkan menggunakan benda-benda padat.
Baca juga : Pria Ini Bobol Apartemen Orang untuk Memasak Tortilla dan Makan Sup
![]() |
Video berdurasi hampir 5 menit ini berawal dari pria kantoran yang mendapat pesan lewat mesin faksimili, pesan ini mengatakan kalau ia dipecat. Hal ini membuatnya sangat marah.
Satu per satu pakaian ini ia potong menjadi berbagai bentuk dan ukuran. Lama kelamaan ia juga turut memotong sepatu, kaus kaki, iPhone serta kalkulator.
Video ini adalah karya Omozoc, seorang YouTuber yang aktif membuat video stop motion bertema makanan. Meski tampak bergerak sebenarnya video ini adalah hasil penggabungan ribuan jepret foto.
![]() |
Karena tampil unik, video ini lantas menarik perhatian banyak orang. Meskipun tak masuk akal, tapi sushi buatan pria ini tampil menggoda dan menggiurkan.
Seni visual yang juga diupload lewat YouTube ini sudah ditonton lebih dari 8 juta orang dan mendapat ratusan ribu likes. Nah menurut Anda, karya ini tampak keren tidak?
Ya Ampun! Pria Ini Buat Sushi Dari Potongan Ponsel hingga Dasi
Baca Selanjutnya
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Ya Ampun! Pria Ini Buat Sushi Dari Potongan Ponsel hingga Dasi"
Post a Comment