Aksi kocak ini direkam lewat video singkat yang menggelitik. Seorang pria tampak duduk di kursi, sementara di belakangnya ada dua pria yang sibuk menata rambutnya.
Layaknya di salon, pria yang duduk ini mengenakan kep atau kain penutup badan yang biasa dikenakan saat mencukur rambut. Tapi anehnya, pria yang rambutnya sedang ditata ini justru memasang tampang marah dan kesal.
![]() |
Baca juga : Gaya Potongan Rambut Zac Efron Ternyata Terinspirasi dari Sandwich Italia! Ternyata dua penata rambut yang ada di belakangnya sedang beraksi tak wajar. Rambut pria ini dipotong dengan menggunakan cetakan baskom. Rambut digunting mengikuti bentuk baskom.
Tak hanya itu, setelah pemotongan rambut menggunakan baskom, langkah selanjutnya yakni merapikan hasil potongan. Tak kalah kocak, aksi merapikan potongan ini juga menggunakan alat dapur.
Sebuah saringan gorengan yang memiliki lubang jaring halus diletakkan di atas kepala. Selanjutnya rambut dirapikan dengan mengikuti pola saringan gorengan ini. Sang penata rambut juga menggunakan alat cukur listrik yang biasa diandalkan untuk merapikan rambut.
![]() |
Yang membuat orang semakin tergelitik dengan aksi ini karena ketiga orang ini memasang tampang serius. Tak ada senyum maupun tawa dari bibir ketiganya, yang ada malah ekspresi kesal dari pria yang rambutnya dipangkas.
"Ya ampun sampe segitunya potong rambut, berlinang air mata deh itu," ujar satu netizen.
"Haha coba potong rambut di sini tuh. Alangkah ngerinyooo," sahut netizen lainnya.
Baca juga : Beli Makanan Ayam Goreng Bisa Potong Rambut Gaya Nyentrik Gratis
Simak Video "Resep Christmas Fruitcake ala Chef Narto Bayu"
[Gambas:Video 20detik]
(dvs/odi)
Kocaknya Tampang Kesal Pria Saat Cukur Rambut Pakai Baskom dan Saringan
Baca Selanjutnya
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Kocaknya Tampang Kesal Pria Saat Cukur Rambut Pakai Baskom dan Saringan"
Post a Comment