Search

Ini Pola Makan Anak-anak dari Keluarga Kardashian dan Jenner

Jakarta - Pola makan anak-anak dari keluarga Kardashian dan Jenner ternyata dirancang khusus. Ada yang dijaga ketat asupannya, adapula yang cenderung membebaskannya.

Baik Mason, North, Dream hingga Stormi punya pola makan yang berbeda. Berikut makanan kesukaan anak-anak dari keluarga Kardashian dan Jenner seperti dikutip dari Delish (15/5).

1. Mason, Penelope, dan Reign Disick

Ini Pola Makan Anak-anak dari Keluarga Kardashian dan JennerFoto: Istimewa

Kourtney Kardashian dan sang mantan, Scott Disick, jalani pola makan 'diary free' dan 'gluten free'. Untuk itu, ketiga anaknya otomatis menjalani pola makan yang sama. Dalam sebuah sesi wawancara dengan US Weekly tahun 2016, Kourtney menjelaskan bahwa anak-anaknya positif gluten, jagung, dan sensitif terhadap susu sehingga cocok mengikuti pola makan yang ia jalani.

Untuk sarapan, ketiga anaknya melahap gluten free waffle dengan scramble egg. Paduan wortel, seledri dengan hummus dan gluten free tortila lengkap dengan potongan ayam kalkun panggang tanpa roti jadi menu santap siang mereka. Terakhir yakni santap malam, ketiga anaknya diberi sayuran kukus, gluten free pasta, dan sumber protein seperti ikan.

Meski terdengar ketat, Kourtney kerap memberi cupcake gluten dan dairy free dalam jumlah yang cukup banyak di hari ulang tahun tiap anak atau beberapa kali di akhir pekan.

2. North, Saint, Chicago, dan Psalm West

Ini Pola Makan Anak-anak dari Keluarga Kardashian dan JennerFoto: Istimewa

Tidak ada hidangan atau pola makan khusus yang dibuat Kim untuk anak-anaknya. Hanya saja, Kim memilih camilan sehat untuk buah hatinya dengan Kanye West. Contohnya, ia lebih memilih Cheddar Bunnies dibanding keju Goldfish biasa.

Kim juga pernah menginstruksikan juru masak pribadinya agar hanya mengolah bahan organik tanpa gula untuk anaknya. Namun sepertinya hal itu hanya berlaku dulu. Sebab North, Saint, dan Chicago sempat kedapatan memakan permen, popcorn, cokelat, dan camilan lezat lainnya.

Hingga kini, belum diketahui seperti apa pola makan yang akan diberikan Kim pada anak ke empatnya yang baru saja diberi nama Psalm West pada jumat lalu.

3. True Thompson

Ini Pola Makan Anak-anak dari Keluarga Kardashian dan JennerFoto: Istimewa

Khloe Kardashian memang menyusui langsung sang putri, True Thompson. Hanya saja, model cantik itu tidak menghasilkan banyak ASI. Karenanya Khloe memutuskan untuk memberi True susu formula.

Namun Khloe tidak terlalu memusingkan asupan True. Pesta ulang tahun True pertama yang diadakan April lalu saja dipenuhi ragam dessert manis menggemaskan. Mulai dari cake, cookies, cake pops, donat, es krim tangkai hingga kembang gula. Jika True melahap camilan manis itu, berarti Khloe membebaskan sang anak dalam melahap sajian yang diinginkan.


4. Dream Kardashian
Ini Pola Makan Anak-anak dari Keluarga Kardashian dan JennerFoto: Istimewa

Rob Kardashian tergolong tertutup. Namun di ulang tahun keduanya, Dream Kardashian menerima banyak camilan manis seperti cake dan cookies. Bahkan adik tiri Rob, Kylie Jenner sengaja membuat sebuah pesta ulang tahun bertema alam untuk Dream di kediamannya yang ada di Hidden Hills, California. Di sana selera Dream dipuaskan dengan ragam dessert lezat.

Baca juga: Rayakan Ulang Tahun Keponakan, Kue yang Diberikan Kylie Jenner Ada Kecoa!

5. Stormi Webster

Ini Pola Makan Anak-anak dari Keluarga Kardashian dan JennerFoto: Istimewa

Sama seperti kedua saudara tirinya Kourtney dan Kim, Kylie Jenner agaknya fokus terhadap tumbuh kembang sang anak yang baru memasuki usia 1 tahun. Berdasarkan keterangan Kylie, Stormi amat menyukai rumput laut.

"Maaf, anakku amat suka dengan rumput laut dan jika dia tidak mendapatkan rumput laut, dia akan merajuk," jelas Kylie dalam Instagram storiesnya. Ia juga mengungkap bahwa putri kecilnya itu penggemar buah delima dan alpukat. (dwa/odi)

Let's block ads! (Why?)


Ini Pola Makan Anak-anak dari Keluarga Kardashian dan Jenner
Baca Selanjutnya


Bagikan Berita Ini

Related Posts :

0 Response to "Ini Pola Makan Anak-anak dari Keluarga Kardashian dan Jenner"

Post a Comment

Powered by Blogger.