Search

Rintis Bisnis Ternakopi, Kaesang dan Gibran Jadi Doyan Minum Kopi

Jakarta - Gibran dan Kaesang selalu tampil sebagai adik kakak yang kompak, termasuk soal urusan bisnis. Keduanya juga mengaku jadi suka kopi karena merintis bisnis kopi.

Ditemui detikFood saat grand opening gerai ke-6 Ternakopi di Mall Of Indonesia, Sabtu (18/5), Kaesang Pangarep maupun Gibran Rakabuming Raka mengaku bukanlah pencinta kopi.

"Saya suka semua kopi tapi saya nggak terlalu bayak," kata Gibran.

Baca juga : Dalam 2 Bulan Kaesang Pangarep 'Kang Kopi' Buka 7 Gerai Ternakopi
Rintis Bisnis Ternakopi, Kaesang dan Gibran Jadi Doyan Minum KopiFoto: Devi Setya/detikfood

Hal senada juga diungkapkan Kaesang yang mengaku mendadak suka kopi karena terjun langsung dalam bisnis ini. "Biasa aja lah. Saya yang punya produknya jadi makanya minum terus. Sebelum punya usaha juga minum tapi sekarang jadi minum terus, kan yang Research and Development juga saya jadi harus tahu rasa," beber Kaesang.

Untuk varian favorit, anak bungsu pasangan Presiden Jokowi ini mengaku paling suka kopi gula jawa. "Suka gula jawa karena Saya kan orang Jawa," kata Kaesang.

Rintis Bisnis Ternakopi, Kaesang dan Gibran Jadi Doyan Minum KopiFoto: Devy Setya/detikfood
Berbeda dengan usaha Sang Pisang, kali ini Ternakopi dijalankan secara join antara Kaesang dan Gibran. "Saya orang Ternakopi juga. Dia (Kaesang) yang di depan layar, Saya di balik, orang belakang" kata ayah dari Jan Ethes.
Sebagai kakak, Gibran menganggap adiknya sudah bisa menjalankan bisnis sendiri. Sebagai mentor, Gibran mengakui bakat Kaesang sebagai pengusaha. "Saya beri dukungan penuh. Mentoring segala macemnya tapi dia udah bisa dilepas sendiri. Sebagai entrepreneur udah ga perlu dipantau dia bisa jalan sendiri, punya visi misi sendiri bisa eksekusi sendiri juga," lanjut Gibran.

Ternakopi baru berjalan 2 bulan namun sudah memiliki 7 cabang. Kedepannya, Gibran mengatakan akan membuka lebih banyak cabang lagi di Indonesia maupun di luar negeri. Targetnya bahkan mereka akan membuka hingga 10 ribu cabang dalam setahun.

Baca juga : Andalkan Kopi Jawa, Kaesang Targetkan Buka 10 Ribu Gerai Ternakopi

(dvs/odi)

Let's block ads! (Why?)


Rintis Bisnis Ternakopi, Kaesang dan Gibran Jadi Doyan Minum Kopi
Baca Selanjutnya


Bagikan Berita Ini

0 Response to "Rintis Bisnis Ternakopi, Kaesang dan Gibran Jadi Doyan Minum Kopi"

Post a Comment

Powered by Blogger.